info main bola Man of the Match Liverpool vs Brighton: Steven Alzate

info main bola Man of the Match Liverpool vs Brighton: Steven Alzate
info main bola Man of the Match Liverpool vs Brighton: Steven Alzate

info main bola – Gelandang Brighton Steven Alzate terpilih sebagai Man of the Match di pertandingan melawan Liverpool di Anfield, Kamis (04/02/2021) dini hari WIB.

Liverpool menjamu Brighton di pekan ke-22 Premier League 2020-21 di Anfield, Kamis (04/02/2021) dini hari WIB. Sang tamu datang dengan kepercayaan diri tinggi.

Sebab mereka sebelumnya berhasil mengalahkan Tottenham. Namun Liverpool juga dalam kondisi rasa percaya diri membuncah usai tampil ciamik lawan West Ham.

Namun performa apik Liverpool saat lawan The Hammers itu sirna. The Reds tak benar-benar mampu menguasai jalannya laga lawan Brighton.

Tak banyak peluang berbahaya yang bisa mereka ciptakan di pertahanan lawan. Roberto Firmino, Mohamed Salah, dan Xherdan Shaqiri berhasil diredam dengan baik oleh lini pertahanan Seagulls. Demikian juga lini tengah Liverpool. Mereka malah tampak kerepotan menghadapi perlawanan Yves Bissouma dkk.

Liverpool akhirnya kalah dengan skor 0-1 dari Brighton. Satu-satunya gol di laga itu dicetak oleh Steven Alzate. The Reds juga beruntung cuma kebobolan sekali saja. Sebab Seagulls memiliki beberapa peluang apik untuk menjebol gawang pasukan Jurgen Klopp.

 

Performa Steven Alzate
Sebelumnya saat melawan Tottenham, Brighton tak memainkan Steven Alzate. Baru di laga lawan Liverpool ini, ia dimainkan sejak menit pertama hingga akhir.

Performa Alzate memang ciamik. Bersama Yves Bissouma, ia menjadi benteng kokoh yang membuat Liverpool kesulitan menembus pertahanan Brighton.

Tak hanya itu, ia juga sigap membantu Brighton saat menyerang. Ia sering menjadi pemain yang mengawali serangan Seagulls.

Alzate pun membuat lini tengah Liverpool kesulitan mengembangkan permainannya. Thiago Alcantara, James Milner dan Gini Wijnaldum kesulitan berkreasi seperti saat melawan West Ham.

Penampilan solid Alzate di lini tengah makin komplit dengan gol yang ia cetak ke gawang Caoimhin Kelleher. Situs resmi Premier League pun memilihnya menjadi Man of the Match.

 

Statistik Steven Alzate
Seperti disebut sebelumnya, Steven Alzate tampil solid di lini tengah Brighton. Menurut catatan WhoScored, ia melepas 37 umpan selama di lapangan dengan akurasi 73 persen.

Alzate juga mencatatkan satu keypass dan satu umpan silang yang akurat. Ia juga tercatat melepas lima umpan jauh dan empat tepat sasaran.

Alzate juga mencatakan satu tendangan ke gawang. Tendangan itu tepat ke sasaran dan tentu saja berbuah gol.

Steven Alzate juga solid dalam membantu Brighton bertahan. Ia tercatat melepas dua tekel, satu intersep dan enam sapuan saat melawan Liverpool. Situs WhoScored pun juga menobatkannya sebagai Man of the Match di laga tersebut.