info main bola – Musim masih panjang, tapi Real Madrid pantas disebut sebagai salah satu favorit juara Liga Champions musim 2021/22. Performa Madrid sejauh ini sudah cukup memuaskan.
Carlo Ancelotti mampu menuntun timnya mencapai level top dengan performa konsisten. Saat ini Madrid memuncaki klasemen sementara La Liga 2021/22, unggul cukup jauh dari rival-rivalnya.
Di Liga Champions, laju Los Blancos juga terbilang apik. Mereka memimpin klasemen sementara Grup D dan sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar.
Rabu (8/12/2021) besok Madrid akan meladeni Inter Milan dalam duel matchday terakhir fase grup. Lantas, apa kata Ancelotti?
Tradisi Madrid
Ancelotti adalah salah satu pelatih terbaik dalam sejarah Madrid. Dia punya catatan istimewa sebagai pelatih yang menuntun El Real meraih La Decima, gelar Liga Champions ke-10.
Kini Ancelotti menjalani era keduanya di Madrid. Tidak ada alasan untuk meragukan peluangnya mencetak sejarah yang sama.
“Ini soal sejarah dan tradisi klub ini, yaitu klub terbaik di dunia yang telah meraih banyak gelar, khususnya di Eropa,” kata Ancelotti.
“Berkat adanya tuntutan seperti itu, jika Anda bermain untuk Real Madrid, Anda harus berpikir untuk juara.”
La Decimocuarta
Ancelotti pernah menuntun Madrid meraih La Decima, gelar UCL ke-10. Kini dia punya peluang membuat sejarah besar berikutnya dengan La Decimocuarta, gelar ke-14.
“Memang benar bahwa kami merayakan dan menikmati La Decima, tapi kami tidak boleh puas dan harus terus melaju sebab itulah yang diminta klub ini,” sambung Ancelotti.
“Saat ini saya juga tidak berpikir soal itu [gelar UCL ke-14]. Saya berencana menjaga laju positif kami, mempersiapkan tim dan strategi.”
Laga penting
Ancelotti juga bicara soal duel kontra Inter Milan besok. Dia menegaskan pertandingan itu tetaplah penting bagi Madrid.
“Kami menunggu pertandingan besok, sebab kami bermain di Bernabeu melawan tim kuat yang sedang bermain apik,” tutup Ancelotti.