info main bola James Rodriguez Absen, Zinedine Zidane: Sudah Tahu Alasannya, Kan?

info main bola James Rodriguez Absen, Zinedine Zidane: Sudah Tahu Alasannya, Kan?
info main bola James Rodriguez Absen, Zinedine Zidane: Sudah Tahu Alasannya, Kan?

info main bola – Dua pemain Real Madrid yang kerap diberitakan belakangan ini, James Rodriguez dan Gareth Bale, kembali absen waktu berhadapan dengan Leganes. Zinedine Zidane selaku pelatih memberikan penjelasan soal absennya kedua sosok itu.

Seperti yang diketahui, Real Madrid menjalani laga pekan terakhir La Liga musim 2019/20 pada Senin (20/7/2020) dini hari tadi di Estadio Municipal de Butarque. Pertandingan itu berakhir dengan kedudukan seri 2-2.

Real Madrid dan Leganes saling berbalas gol. Sergio Ramos membuka keunggulan Madrid di menit ke-9, lalu dibalas Bryan Gil jelang babak pertama usai. Marco Asensio kembali membuat Madrid unggul sebelum disamakan Roger Assale di babak kedua.

Untungnya hasil imbang ini tidak memberikan pengaruh apapun terhadap Real Madrid di papan klasemen. Klub berjuluk Los Merengues itu sudah dinyatakan sebagai juara beberapa hari lalu pasca mengalahkan Villarreal.

 

Penjelasan Zinedine Zidane
Berbeda dengan beberapa pertandingan sebelummya, Bale tidak terlihat di bangku cadangan di laga kali ini. Seperti yang diketahui, pria berkebangsaan Wales tersebut kerap menarik perhatian publik dengan tingkah lakunya.

Selain itu, James Rodriguez juga tidak nampak di bangku cadangan seperti pada pekan-pekan sebelumnya. Selepas pertandingan berakhir, Zidane menemui awak media guna menjelaskan alasan absennya dua sosok itu.

“Soal James, anda sudah tahu apa yang terjadi. Absennya Bale merupakan keputusan teknik, tidak lebih,” ungkapnya seperti yang dikutip dari Marca.

 

Perihal Eden Hazard
Selain Bale dan James, Eden Hazard pun tidak terlihat dalam pertandingan kali ini. Zidane menjelaskan bahwa Hazard tak dibawa karena permasalahan fisiknya yang belum bugar pasca mengalami cedera.

“Saya pikir Eden memiliki masalah [cedera] kecil baru-baru ini sebab, saat dia selesai bermain [melawan Villarreal], dia mengalami masalah; dia tidak menyelesaikan permainan dengan baik,” tambahnya.

“Saya harap bahwa, dengan jeda ini, dia bisa pulih secara penuh. Mereka yang tahu soal ini, soal memperhatikan para pemain, akan mencoba untuk mengembalikan kondisi Eden lagi,” pungkasnya.

Sekarang Madrid tinggal menunggu laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Manchester City yang digelar pada bulan Agustus nanti. Saat ini Madrid sedang tertinggal secara agregat 1-2.

 

 

 

JUDI ONLINE