info main bola Chelsea Kalah dari Dinamo, Tuchel Marah-marah

info main bola Chelsea Kalah dari Dinamo, Tuchel Marah-marah
info main bola Chelsea Kalah dari Dinamo, Tuchel Marah-marah

info main bola – Chelsea menelan kekalahan di markas Dinamo Zagreb. Manajer The Blues Thomas Tuchel pun mengungkapkan kekesalannya terhadap performa timnya.

Chelsea memulai Liga Champions 2022/23 dengan hasil yang buruk. The Blues takluk di kandang Dinamo Zagreb dalam duel matchday 1 Grup E, Selasa (6/9/2022) malam WIB.

Bermain di Stadion Maksimir, Chelsea dipaksa pulang dengan tangan hampa. The Blues takluk 0-1 berkat gol tunggal dari aksi Mislav Orsic di menit ke-13.

Kekalahan ini menambah derita Chelsea pada awal musim ini. Betapa tidak, ini merupakan kekalahan ketiga yang diderita The Blues di semua kompetisi.

 

Tuchel Marah

Hasil yang diraih Chelsea jelas tidak sesuai dengan harapan Tuchel. Wajar jika manajer asal Jerman tersebut sangat marah.

“Saya marah pada diri saya sendiri, saya marah dengan kinerja saya,” kata Tuchel di situs resmi klub.

 

Performa Buruk

Tuchel juga mengungkapkan penyebab kekalahan timnya. Menurutnya, The Blues tampil sangat buruk dalam pertandingan ini.

“Ini adalah kinerja yang sangat buruk dari kita semua,” lanjutnya.

“Itu tidak cukup tepat, itu tidak cukup klinis, tidak cukup agresif. Itu tidak cukup menentukan. Itu tidak cukup secara individu, sebagai tim dan itulah mengapa kami kalah dalam pertandingan hari ini.”