Timnas Indonesia U-22 Hancurkan Brunei Darussalam 8-0

infomainbola – Pesta gol terjadi di Binan Football Stadium, Binan, Filipina, Selasa (3/12/2019) malam WIB. Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22 menang telak 8-0 atas Brunei Darussalam pada matchday keempat Grup B SEA Games 2019. Kemenangan telak itu membuka lebar kans Indonesia untuk lolos ke fase berikutnya.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Laga tersebut sangat penting bagi Timnas Indonesia untuk bangkit setelah kalah dari Vietnam. Apalagi, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan tidak boleh sekadar menang, tetapi harus dengan selisih yang besar. Beban tersebut membuat mereka tampil ganas sejak menit pertama.

Gol baru tercipta di menit 11 lewat kaki Osvaldo Haay pada kesempatan pertama. Umpan datar dari Saddil Ramdani di sisi sayap, dapat dimaksimalkan oleh penyerang asal klub Persebaya Surabaya itu untuk membuka skor.

Sedikit lengah di lini belakang membuat Brunei mampu mendapat peluang lewat sundulan Hanif Aiman pada menit 15. Beruntung, masih bisa diamankan kiper Muhammad Riyandi yang menggantikan Nadeo Argawinata. Saddil Ramdani hampir menambah keunggulan di menit 22, andai tembakannya tidak diblok lawan hingga menghasilkan tendangan penjuru.

Sang pencetak gol kembali mendapat peluang di menit 38 untuk menggandakan keunggulan. Sayang, bola tembakannya dari dalam kotak penalti masih bisa diamankan kiper. Skor akhirnya berubah menjadi 2-0 setelah Egy Maulana Vikri melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti di menit 40. Babak pertama ditutup dengan gol kedua Osvaldo Haay di injury time sehingga skor menjadi 3-0.

Babak Kedua

Garuda Muda kembali melancarkan serangan cepat di awal babak kedua. Peluang emas didapat Osvaldo Haay untuk menggenapkan hattrick pada menit 47 ketika menerima bola di muka gawang Brunei Darussalam. Sayang, ia kurang tenang dan memilih mengoper bola sehingga peluang terbuang percuma.

Osvaldo akhirnya membayar kesalahannya dengan mengirim umpan matang buat gol Saddil Ramdani di menit 50. Umpan terobosan Egy Maulana Vikri dapat diterima dengan baik oleh Osvaldo, yang kemudian memberi operan ke arah lari Saddil Ramdani.

Keunggulan Tim Merah Putih bertambah pada menit 69. Umpan silang cantik Egy Maulana Vikri sukses disambar Witan Sulaeman, yang masuk menggantikan Saddil Ramdani, di sisi kanan serangan. Berselang dua menit, Osvaldo Haay mencatatkan hattrick sehingga Indonesia unggul 6-0.

Kapten kesebelasan, Andy Setyo Nugroho, tidak mau kalah untuk mencatatkan namanya di papan skor. Bek asal klub PS TIRA-Persikabo itu berhasil menyundul masuk umpan tendangan penjuru Sani Rizki Fauzi di menit 78 guna mengubah skor menjadi 7-0.

Pesta gol Timnas Indonesia U-22 ditutup oleh Egy Maulana Vikri pada menit 80. Pemain asal klub Lechia Gdanks itu mampu melepaskan tembakan keras usai meliuk-liuk di depan kotak penalti untuk menggenapkan skor menjadi 8-0 buat Indonesia.

Timnas Indonesia U-22: Muhammad Riyandi; Asnawi Mangkualam Bahar, Andy Setyo Nugroho, Bagas Adi Nugroho, Nur Hidayat, Syahrian Abimanyu (Sani Rizki Fauzi 74’), Zulfiandi, Evan Dimas; Egy Maulana Vikri, Osvaldo Haay, Saddil Ramdani (Witan Sulaeman 65’)

Pelatih: Indra Sjafri