Martinelli Diklaim Masih Butuh Waktu untuk Bisa Gantikan Aubameyang di Arsenal

Infomainbola – Legenda Arsenal, Alan Smith, memberikan komentar soal kiprah Gabriel Martinelli bersama mantan klubnya tersebut. Smith menilai bahwa Martinelli masih butuh waktu untuk bisa mengemban tugas sebagai pengganti Pierre-Emerick Aubameyang.

Sebagaimana diketahui, Martinelli memang menjadi salah satu pemain yang direkrut manajemen Arsenal di bursa transfer musim panas 2020. Arsenal merekrut Martinelli dari klub kasta kedua Liga Brasil, yakni Ituano.

Pada awalnya, Martinelli diproyeksikan untuk memperkuat tim muda Arsenal. Namun lantaran performanya yang cukup menjanjikan, ia justru lebih sering dipercaya tampil bersama skuad utama. Terhitung Martinelli sudah tampil sebanyak 26 laga bersama Arsenal dengan sumbangan 10 golnya.

Fakta tersebut membuat banyak pengamat menyebut Arsenal tak perlu risau jika Aubameyang akhirnya memutuskan hengkang. Namun bagi Smith, Martinelli sejatinya masih butuh waktu dan bimbingan untuk bisa berada di level yang sama dengan Aubameyang saat ini.

“Ini menuntut (Eddie) Nketiah atau Martinelli terlalu banyak untuk masuk ke posisi pencetak gol yang sudah teruji seperti Aubameyang, yang telah bermain di level atas selama bertahun-tahun,” jelas Smith, seperti disadur dari Talksport, Minggu (5/4/2020).

“Jika Aubameyang benar-benar pergi, saya yakin mereka (Arsenal) akan mencari penyerang berpengalaman, tetapi mereka dibatasi oleh keuangan mereka. Mereka masih mempunyai sosok Alexandre Lacazette,” sambung pria berusia 57 tahun tersebut.

“Akan tetapi torehan golnya telah berkurang musim ini dibandingkan dengan yang pertama di klub, jadi itu akan menjadi perhatian. Tapi tidak diragukan mereka punya bakat di dalam klub. Saya penggemar berat Martinelli khususnya.”

“Saya pikir dia memiliki sikap yang hebat dan mata yang luar biasa untuk mencetak gol seperti yang telah kita lihat di sejumlah kesempatan. Pasti banyak yang akan muncul darinya, tetapi Anda harus berhati-hati agar tidak terlalu banyak menaruh tanggung jawab kepada pemain muda. Mereka harus dibimbing,” tutupnya.