
INFOMAINBOLA – Para pemain Liverpool akhirnya kembali berlatih di markas latihan mereka, Melwood, pada Rabu 20 Mei 2020. Kesempatan ini merupakan yang pertama bagi Mohamed Salah dan kawan-kawan setelah absen berlatih di Melwood sejak pertengahan Maret 2020.
Sedari Maret 2020, para pemain Liverpool hanya berlatih di rumah masing-masing. Tidak hanya berlatih, mereka hampir melakukan aktivitas apa pun di rumah saja, imbas pandemi virus corona.
Gara-gara virus corona itu juga, sejumlah pemain Liverpool enggan pergi ke tempat pangkas rambut untuk memotong rambutnya. Alhasil, rambut sejumlah pemain The Reds –julukan Liverpool– terlihat lebih gondrong ketimbang biasanya.
Beberapa pemain yang terlihat lebih gondrong adalah Sadio Mane dan Roberto Firmino. Mane yang biasanya memiliki rambut tipis rapi, kali ini mempunya atasan yang agak tebal. Sementara Firmino, pemain yang terkenal stylish itu membiarkan rambutnya memanjang dan terlihat kurang rapi.
Selain Mane dan Firmino, ada juga Georginio Wijnaldum yang membiarkan rambutnya lebih panjang dari biasanya. Fenomena di atas sebenarnya tak hanya terjadi di Liverpool. Sebelumnya, gelandang Chelsea N’Golo Kante juga menarik perhatian karena tampilan rambutnya.
Biasanya, Kante yang tampil dengan kepala pelontos, pada sesi latihan Chelsea yang digelar Selasa 19 Mei 2020, terlihat ada rambut muncul di kepala gelandang berpaspor Prancis tersebut. Bisa ditarik kesimpulan bahwa para pemain benar-benar takut terinfeksi virus corona, sehingga untuk datang ke tukang pangkas saja mereka enggan.