INFOMAINBOLA – Kemenangan atas Real Madrid bukan satu-satunya hadiah yang diterima pelatih Manchester City, Josep Guardiola, di hari Kamis (27/2/2020). Ia juga berhasil menyalip beberapa nama besar dalam buku rekor kompetisi.
Seperti yang diketahui, Manchester City bertemu dengan Real Madrid dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Mereka berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 2-1.
Mereka mendapatkan hasil tersebut dengan cara yang cukup apik. Setelah sempat kebobolan, the Citizens sukses membalas jelang memasuki menit-menit akhir melalui aksi Gabriel Jesus dan Kevin de Bruyne.
Tidak hanya menang, Manchester City juga mengantongi dua gol tandang. Hasil ini jelas bisa menjadi modal penting bagi mereka untuk melakoni laga leg kedua yang digelar di markas kebanggaannya, Etihad Stadium.
Guardiola Lampaui Pelatih Legendaris
Selain mengantarkan City menang, Guardiola juga meraih satu torehan personal yang cukup penting. Pria berdarah Spanyol itu kini sudah mendapatkan 28 kali kemenangan dalam fase gugur Liga Champions.
Torehan tersebut mengungguli sejumlah pelatih hebat lainnya, seperti Sir Alex Ferguson, Carlo Ancelotti, dan juga Jose Mourinho. Ketiga sosok tersebut hanya mampu meraih 27 kemenangan saja di fase gugur.
Tidak sampai di situ, Guardiola juga menjadi pelatih dengan jumlah kemenangan terbanyak atas Madrid di semua ajang pada abad ke-21. Dengan 10 kemenangan, Guardiola sukses melewati Ernesto Valverde dan Diego Simeone.
PR Guardiola Berikutnya
Perlu diketahui juga kalau Guardiola sudah mencatatkan kemenangan sebanyak enam kali di Santiago Bernabeu. Torehan itu menjadikan dirinya sebagai pelatih tim tamu dengan raihan kemenangan terbanyak.
Selain itu, ia juga menajadi pelatih kedua yang mampu meraih dua kemenangan saat bertandang ke markas Real Madrid di ajang Liga Champions. Guardiola menyamai torehan yang pernah dibukukan oleh Ottmar Hitzfeld.
Sekarang PR Guardiola adalah memastikan Manchester City lolos ke babak perempat final. Tugasnya cukup sederhana, mereka hanya perlu mengincar hasil seri di leg kedua yang berlangsung bulan Maret nanti.
Namun sebelum itu, Manchester City harus berfokus pada laga yang berlangsung akhir pekan nanti. Mereka bakalan menjalani laga final Carabao Cup melawan Aston Villa.