info main bola – Pelatih Chelsea, Frank Lampard, membongkar fakta mengejutkan tentang dua pemain barunya, yakni Timo Werner dan Kai Havertz. Lampard menyatakan, baik Werner maupun Havertz, kurang puas dengan posisi mereka bermain sekarang.
Werner bisa bermain di beberapa posisi di lini depan, tetapi ia lebih condong sebagai penyerang tengah. Kendati demikian, Lampard belum bisa memainkan Werner di posisi idealnya dalam lima pertandingan pertama Chelsea pada musim 2020-2021.
Bermain di posisi yang kurang ideal, membuat Werner baru mencetak satu gol untuk Chelsea. Werner mencatatkan gol pertamanya untuk Chelsea saat The Blues –julukan Chelsea– bermain imbang 1-1 lawan Tottenham Hotspur di putaran keempat Piala Liga Inggris. Pertandingan yang harus diakhiri dengan adu penalti itu, sayangnya berbuah kekalahan 4-5 untuk Chelsea.
Sementara itu, hal serupa pun terjadi kepada Havertz yang baru sekali, bermain di posisi aslinya, yakni gelandang serangan. Havertz bermain sebagai gelandang serang ketika Chelsea menang telak 6-0 atas Barnsley pada putaran ketiga Piala Liga Inggris.
Havertz bermain luar biasa ketika berdiri di belakang penyerang tengah dalam formasi 4-2-3-1. Mantan pemain Bayer Leverkusen itu bahkan mencetak hattrick ke gawang Barnsley.
Hingga kini, Werner dan Havertz masih menunggu kesempatan untuk bermain di posisi asli mereka. Lampard pun mau memainkan Werner dan Havertz di posisi terbaik mereka, tetapi hal itu tidak memungkinkan sekarang.
Lampard menyatakan cederanya beberapa pemain kunci membuat Werner dan Havertz belum bisa bermain di posisi terbaiknya. Hingga badai cedera selesai, Lampard meminta dua pemain anyarnya itu untuk beradaptasi dengan posisi mereka sekarang.
“Timo (Werner) dan Kai (Havertz) tidak selalu menyukai posisi mereka sendiri, tetapi saya memiliki gagasan yang jelas, tentang posisi mereka ketika bermain. Saat ini, cedera belum memungkinkan dan terkadang Anda harus beradaptasi pada masa-masa sulit itu,” kata Lampard, menyadur dari laman resmi Chelsea, Sabtu (3/10/2020).
Tenaga Werner dan Havertz akan kembali dibutuhkan Chelsea pada pekan keempat Liga Inggris. Chelsea akan melawan Crystal Palace di Stamford Bridge, Sabtu (3/10/2020), pukul 18.30 WIB.
Pertandingan bertajuk London Derby itu wajib dimenangkan Chelsea. Sebab, The Blues butuh tambahan tiga poin untuk memperbaiki posisinya di klasemen sementara. Chelsea kini menempati posisi kesembilan dengan koleksi empat poin dari tiga pertandingan pertama mereka di Liga Inggris.