InfoMainBola – Bek Nice Jean-Clair Todibo dikabarkan makin dekat ke West Ham meski sebelumnya diincar oleh raksasa Serie A, Juventus.
Juventus sebelumnya aktif memboyong pemain baru. Beberapa amunisi telah berhasil diboyong ke Turin.
Mereka kemudian mencoba mendatangkan tambahan bek tengah. Juventus dilaporkan tertarik pada eks Barca, Todibo.
Juventus pun mendapat angin sejuk. Todibo dilaporkan bersedia merapat ke Turin.
West Ham Login
Juventus kemudian disebut sudah mencapai kesepakatan personal dengan Jean-Clair Todibo. Bianconeri lantas dilaporkan mendekati pihak Nice.
Tawaran pun sudah dilepaskan Juve pada Nice. Bianconeri bahkan diklaim telah mengirim direktur mereka yakni Cristiano Giuntioli untuk terbang ke Prancis.
Juventus pun dikabarkan bakal segera merampungkan transfer Todibo. Namun kabarnya ada hambatan dalam nego nominal transfer sang bek.
Celah itu kemudian dimanfaatkan oleh klub Premier League, West Ham, untuk mendekati Todibo. Mereka bahkan disebut telah mengirim perwakilannya untuk terbang ke Prancis juga.
Todibo Menjauh dari Juventus, Mendekat ke West Ham
Usaha West Ham itu membuahkan hasil. Mereka disebut telah mencapai kesepakatn dengan pihak Nice.
Kabar ini dilansir oleh Fabrizio Romano. West Ham disebut siap menebus Todibo dengan harga 40 juta euro.
“Jean-Clair Todibo ke West Ham, ini dia! Berita eksklusif dikonfirmasi saat pembajakan selesai.”
“Memahami Todibo, agennya, dan direktur West Ham Tim Steidten sedang terbang ke London sekarang!”
“€40 juta untuk pinjaman + kewajiban, termasuk klausul penjualan kembali. Pemeriksaan medis dipesan hari ini.”