Info main bola – Tak senang dengan metode latihan Juventus, Aaron Ramsey mendapat julukan baru dari fans Bianconeri. Dia kini dipanggil mumi oleh para suporter klub yang bermarkas di Turin, Italia, tersebut.
Ramsey bergabung dengan Juventus secara gratis dari Arsenal pada bursa transfer musim panas 2019. Namun, kepindahanya ke Liga Italia tak berjalan dengan mulus.
Pada musim pertamanya, pemain asal Wales itu hanya mencatatkan 24 pertandingan di semua kompetisi bersama Juventus. Selama di Turin, Ramsey sering kali berkutat dengan cedera ototnya. Terlebih pada musim ini Ramsey hanya memainkan laganya dengan tampil 105 menit.
Bahkan sejak Maret lalu, Ramsey tampil lebih banyak saat membela Tim Nasional (Timnas) Wales dalam ajang Piala Eropa 2020 dari pada bersama Juventus di Liga Italia. Pemain berusia 30 tahun itu mengatakan bahwa pola latihan di Juventus membuatnya lebih sering mengalami cedera.
Ada banyak orang di sini yang telah bertahun-tahun melatih saya. Jadi mereka tahu bagaimana mengeluarkan yang terbaik dari saya dan mengizinkan saya memainkan banyak pertandingan berturut-turut, seperti yang saya tunjukkan di Piala Eropa,” ucap Ramsey, dilansir dari Football Italia, Jumat (8/10/2021).
Mendengar hal tersebut membuat fans Juventus marah terhadap kritik yang dilontarkan Ramsey. Berbagai macam reaksi muncul di media sosial Twitter.
Bahkan fans Juventus menyebut bahwa Ramsey tak akan mampu membayar tagihannya di J Medical selama berkutat dengan cedera. Tanggapa itu ramai mengundang reaksi penggemar Juventus lainnya.
Lalu ada yang menambahkan bahwa dengan seringnya Ramsey mendapat cedera, sampai-sampai ada yang menyebut pemain berusia 30 tahun itu sebagai mumi. Tanggapan dari para penggemar Juvetus itu sangat marah dan sangat sarkastis.
“Ramsey, Anda adalah seorang mumi, tidak ada gunanya Anda mencoba menyalahkan Juve jika Anda mogok setiap setengah jam,” tulis fans Juventus di media sosial Twitter