
InfoMainBola – Korea Selatan tetap bergembira meski lolos ke fase gugur Piala Asia U-17 2025 cuma sebagai runner-up, di bawah Indonesia.
Grup C Piala Asia U-17 2025 berakhir dengan hasil mengejutkan di dua teratas.
Korea Selatan diprediksi merajai grup ini lantaran status mereka sebagai salah satu negara terbaik Asia.
Sayangnya prediksi tersebut urung terjadi lantaran hasil nahas Taegeuk Warriors pada laga pertama kontra timnas U-17 Indonesia.
Tim asuhan Back Ki-tae memang menguasai penuh permainan, tetapi tidak sanggup membobol gawang Garuda Asia.
Indonesia lantas menghukum impotensi Korsel dengan mencetak gol kemenangan pada masa injury time lewat rebound penalti Evandra Florasta.
Usai dipermalukan negara yang lima tahun dilatih Shin Tae-yong, Korsel seakan tersengat.
Kim Eun-song dkk membantai Afghanistan dengan skor 6-0 dan Yaman dengan skor 1-0.
Dua hasil terakhir membuat Korsel menjaga harga diri dengan lolos sebagai runner-up mendampingi Indonesia.
Usai fase grup berakhir, pelatih Back Ki-tae tetap berterima kasih pada para pemainnya.
“Mereka bekerja keras dan saya berterima kasih pada mereka,” ujar Ki-tae di laman resmi AFC.
“Tapi saya ingin tim ini memperbaiki kepercayaan diri dalam situasi menguasai bola dan fokus pada performa individu masing-masing.”
Korsel bisa saja tersingkir, andai mereka kalah dari Yaman pada laga terakhir.
“Kami mencoba menyerang lebih banyak pada babak kerdua tetapi Yaman sangat terorganisasi di lini belakang,” ujarnya.
Korsel akan berjumpa juara Grup D pada laga perempat final Piala Asia U-17 2025.
Mereka juga akan berpartisipasi di Piala Dunia U-17 2025 yang digelar di Qatar.
Sementara itu di timnas U-17 Indonesia, pelatih Nova Arianto meminta anak asuhnya untuk tetap rendah hati.
“Sama seperti sejak awal ketika kami pertama kali tiba di sini, kami akan fokus untuk memainkan pertandingan demi pertandingan,” kata Nova Arianto.
“Kami tidak ingin melihat fakta bahwa kami telah lolos ke Piala Dunia atau menjadi juara grup, itu bukan sesuatu yang terlalu saya pikirkan.”
“Saya meminta para pemain untuk selalu fokus, pertandingan demi pertandingan,” terangnya.