Info Main Bola Peringatan untuk Hakim Ziyech Sebelum Gabung Chelsea: Perkuat Ototmu!

Info Main Bola Peringatan untuk Hakim Ziyech Sebelum Gabung Chelsea: Perkuat Ototmu!
Info Main Bola Peringatan untuk Hakim Ziyech Sebelum Gabung Chelsea: Perkuat Ototmu!

Info Main Bola – Hakim Ziyech bakal jadi salah satu nama baru di Premier League musim depan. Penyerang Ajax Amsterdam ini sudah menuntaskan transfer ke Chelsea pada Januari 2020 lalu, hanya perlu menunggu musim baru untuk benar-benar pindah.

Bermain di Premier League jelas merupakan langkah penting dalam perkembangan karier Ziyech, dia bakal menghadapi tantangan dan tuntutan yang lebih besar. Untungnya, Ziyech punya bakat yang tepat untuk memikul tantangan itu.

Kendati demikian, bakat saja tidak pernah cukup di Premier League. Mantan rekan Ziyech di Ajax, Anwar El Ghazi, mencoba memperingatkan Ziyech tentang kerasnya Premier League.

Apa kata El Ghazi? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

Siapkan Otot

El Ghazi memang terlebih dahulu mengenal kerasnya Premier League, dia bergabung dengan Aston Villa sejak tahun 2018 lalu. Meski belum terlalu lama, El Ghazi sudah paham betul perbedaan level permainan di Premier League.

Keterampilan olah bola saja tidak cukup, fisik tangguh juga diperlukan. Karena itulah dia berharap Ziyech mampu mengatasi perbedaan besar tersebut.

“Anda harus menjaga otot-otot Anda karena jumlah pertandingan yang terlalu banyak,” ungkap El Ghazi dikutip dari Goal internasional.

“Saya kira saya sudah bertubuh besar dan tangguh, tapi terkadang Anda menghadapi pemain lawan di lapangan dan berpikir: ‘Apakah itu tembok?’.”

Gaya Bermain Ziyech

Fisik memang penting, tapi El Ghazi memahami bahwa Ziyech punya satu kemampuan istimewa yang tidak banyak dimiliki pemain. Ziyech bertubuh kecil, yang membuatnya bisa bergerak lebih gesit di lapangan.

“Tapi Ziyech bakal bermain baik di Chelsea, 100%. Ziyech punya kualitas dan dia tidak perlu bermain fisik. Dia tangkas dan bisa bergerak dengan sangat baik, sebab dia sangat ramping,” lanjug El Ghazi.

“Melatih fisik bukan berarti menempuh latihan dasar untuk jadi pemain bertubuh besar. Anda pun bisa melatih hal-hal utama seperti melatih otot perut, melakukan pull-up.”

“Bukan berarti Anda langsung jadi seorang bodybuilder. Melatih fisik di gym tidak selalu soal angkat beban terus-terusan,” tutupnya.

JUDI ONLINE | DOMINOQQ | BANDAR Q | JUDI POKER | JUDI CAPSA | Bandar66