InfoMainBola – Kebersamaan Paulo Dybala dan AS Roma nampaknya tidak akan berlanjut. Sang penyerang dilaporkan sepakat untuk pindah ke Arab Saudi di musim panas ini.
Dua musim terakhir, Dybala menjadi pemain penting bagi AS Roma. Ia menjadi salah satu mesin gol utama Il Lupi semenjak tiba dari Juventus.
Di musim 2024/2025 ini, ada sejumlah spekulasi mengenai masa depan pemain berjuluk La Joya itu. Pasalnya kontraknya bersama Roma akan habis di tahun 2025 mendatang.
Fabrizio Romano melaporkan bahwa Dybala tidak akan lanjut di Roma pada musim 2024/2025. Ia akan pindah ke Arab Saudi untuk bergabung dengan Al Qadsiah.
Capai Kesepakatan Pribadi
Menurut laporan Romano, Al Qadsiah intens berkomunikasi dengan Dybala dalam beberapa hari terakhir. Mereka sangat tertarik merekrut penyerang asal Argentina itu.
Usaha mereka berbuah manis. Dybala dikabarkan sepakat untuk bergabung dengan tim mereka di musim panas ini.
Sang penyerang dikabarkan sudah menyepakati kontrak berdurasi tiga tahun di Arab Saudi. Saat ini kedua pihak sedang mendiskusikan terkait detail kontraknya tersebut.
Nego dengan Roma
Laporan yang sama mengklaim bahwa Al Qadsiah secara paralel mengontak Roma untuk transfer Dybala.
Al Qadsiah sudah membuka pembicaraan dengan Roma terkait ketertarikan mereka pada Dybala. Namun mereka diklaim belum memberikan tawaran resmi kepada manajemen Roma.
Jadi saat ini pihak Il Lupi masih menunggu tawaran resmi yang masuk dari Al Qadsiah sebelum mereka bisa membahas transfer ini lebih lanjut.
Klausul Rilis Kedaluarsa
Romano juga menuturkan bahwa Al Qadsiah harus merogoh kocek ekstra untuk merekrut Dybala.
Klausul rilis senilai 12 juta Euro sang striker habis di bulan Juli kemarin sehingga harga sang pemain akan naik.