Info Main Bola – Manchester United (MU) masih terlalu perkasa dalam lanjutan Liga Inggris 2022/2023 dengan membungkam Bournemouth pada pekan ke-19. Bermain di kandang sendiri, tim Setan Merah menang meyakinkan 3-0 atas tamunya itu, Rabu (4/1/2023) dini hari WIB.
Casemiro membuka keunggulan MU pada menit ke-23. Bek kiri Luke Shaw ikut menambah keunggulan timnya menjadi 2-0 saat mencetak gol di menit ke-49.
Marcus Rashford kembali menunjukkan ketajamannya dengan kembali mencatatkan nama di papan skor. Rashford mengoyak jala gawang Bournemouth empat menit menjelang waktu normal berakhir.
Manajer MU, Erik ten Hag cukup senang melihat progress permainan skuadnya. Setidaknya tim Setan Merah masih mempertahankan tren positif dan nyaman di papan atas.
Senang, tapi…
Erik ten Hag berbicara mengenai performa timnya pasca-kemenangan melawan Bournemouth. Ia meminta Bruno Fernandes dkk. tampil lebih pintar lagi untuk pertandingan berikutnya.
“Kemenangan yang membuat saya senang. Tapi hari ini bukan permainan terbaik kami. Para pemain harus cerdas sebagai sebuah tim dan membuat gol-gol hebat, tetapi terkadang kami beruntung,” terang Ten Hag seperti dikutip dari situs resmi MU.
Apresiasi Ten Hag
Pelatih asal Belanda juga memuji ketiga gol MU yang tercipta ke gawang Bournemouth. Mantan juru taktik Ajax itu menilai timnya sudah bermain secara dewasa
“Saya suka gol-gol malam ini. Saya senang dengan set-play, kami banyak berinvestasi dalam hal itu. Itu adalah gol hebat dari Casemiro, begitu juga dengan serangan balik dengan Luke Shaw yang luar biasa,” terang Ten Hag.
“Dia benar-benar dinamis dengan banyak kecepatan tetapi juga semua pemain ofensif melakukan gerakan yang tepat dan itu adalah penyelesaian yang bagus. Kami sangat senang dengan itu. Kemudian gol terakhir juga bagus. Umpan bagus dari Luke, gerakan hebat dari Bruno Fernandes,” jelas Erik ten Hag.
Kiprah MU
Hasil ini merupakan kemenangan keempat berturut-turut yang diraih MU. Untuk sementara pasukan Erik ten Hag bercokol di posisi ketiga dengan nilai 35 atau menyamai perolehan poin Newcastle United.
Berikutnya, MU akan bersua musuh bebututan sekaligus tim sekotanya, Manchester City pada Sabtu 14 Januari 2023. Namun sebelumnya akan menjalani dua pertandingan yakni kontra Everton di ajang Piala FA dan bersua Chartlon Athletic di Piala Liga Inggris.