Info Main Bola – Leny Yoro Segera Gabung MU, Bagaimana Nasib Matthijs De Ligt?
Manchester United dilaporkan akan segera menuntaskan transfer Leny Yoro. Transfer ini diklaim akan berpengaruh pada nasib Matthijs De Ligt.
Di musim panas ini, MU memang intens berburu bek tengah baru. Mereka butuh sosok yang bisa menggantikan kepergian Raphael Varane di musim panas ini.
Awalnya nama Matthijs De Ligt santer disebut akan jadi pengganti Varane di MU. Namun beberapa hari terakhir, Setan Merah dilaporkan akan menuntaskan transfer Leny Yoro dari Lille.
Dilansir The Athletic, transfer Yoro ini berpengaruh pada nasib Matthijs De Ligt. MU dikabarkan kemungkinan tidak jadi merekrut bek Bayern Munchen tersebut.
Terlalu Mahal
Menurut laporan tersebut, Manchester United untuk saat ini mundur selangkah untuk transfer De Ligt.
Ini disebabkan Bayern Munchen meminta bayaran sekitar 50 juta Euro untuk jasa sang bek. Sementara MU menilai harga itu terlalu mahal.
Ditambah lagi, Bayern meminta MU langsung bayar lunas untuk transfer sang bek. Dengan keuangan mereka saat ini, transfer seperti itu tidak memungkinkan untuk dieksekusi.
Masih Ada Harapan
Namun laporan yang sama juga mengklaim bahwa Manchester United tidak menutup pintu sepenuhnya untuk merekrut De Ligt.
Namun transfer ini akan tergantung dengan aktivitas jual pemain Manchester United. Setan Merah harus menjual beberapa pemain untuk bisa menebus De Ligt di musim panas ini.
Erik Ten Hag dilaporkan ingin merekrut De Ligt di musim panas ini. Sehingga ia berharap transfer ini bisa jadi kenyataan.
Satu Pemain Segera Laku
Menurut kabar yang beredar, ada satu pemain Manchester United yang dilaporkan sedikit lagi akan laku terjual.
Menurut kabar yang beredar, ada satu pemain Manchester United yang dilaporkan sedikit lagi akan laku terjual.
Setan Merah dilaporkan sedikit lagi akan menjual Mason Greenwood ke Marseille dan dana transfernya bisa jadi tambahan dana bagi MU untuk merekrut De Ligt.