info main bola Lawan Alaves, Ajang Barcelona ‘Latihan’ Kejar Liga Champions

Barcelonas head coach Quique Setien, right, stands next to his players during a Spanish La Liga soccer match between RC Celta and Barcelona at the Balaidos stadium in Vigo, Spain, Saturday, June 27, 2020. (AP Photo/Lalo Villar)
info main bola

info main bola – Barcelona sudah kehilangan gelar LaLiga musim ini. Blaugrana selanjutnya membidik Liga Champions, dan akan mulai mempersiapkannya saat menghadapi Alaves.

Barcelona kehilangan gelar juara Liga Spanyol, yang dua musim sebelumnya bisa dikuasai. Trofinya bisa direbut Real Madrid, yang menyegelnya di pekan ke-37 setelah menang 2-1 atas Villarreal–di mana pada saat bersamaan Barcelona kalah 1-2 dari Osasuna.

Kegagalan mempertahankan gelar LaLiga, membuat Barcelona tinggal punya Liga Champions yang masih bisa dikejar. Pasukan Quique Setien sendiri masih bertahan di babak 16 besar, di mana lawannya adalah Napoli.

Di Liga Champions, Barcelona sendiri masih 50:50 peluangnya. Pada leg pertama 16 besar, Barcelona sendiri ditahan Napoli 1-1. Jika kalah, maka Barcelona dipastikan puasa gelar musim ini. Napoli pun tak bisa diremehkan, sebab bisa keluar menjadi juara Coppa Italia musim ini.

Setien pun meminta Barcelona bisa bangkit dari kegagalannya mempertahankan trofi LaLiga, dan fokus ke Liga Champions. Pelatih 61 tahun itu meminta pasukannya sudah mulai fokus ke Eropa sejak pertandingan terakhir Liga Spanyol, yakni melawan Alaves, Minggu (19/7).

“Memikirkan pertandingan Eropa, perasaan yang kami miliki dalam pertandingan melawan Alaves harus bagus,” kata Setien, seperti dilansir Marca.

“Besok adalah pertandingan penting, di mana kami harus bangkit kembali untuk memperkuat diri dan memikirkan masa depan,” jelasnya.

Jika menang menghadapi Alaves, Barcelona akan mengakhiri musim dengan raihan 82 poin di peringkat kedua klasemen Liga Spanyol. Kemenangan itu diharapkan bisa melecut semangat tim menghadapi pasukan Gennaro Gattuso, 9 Agustus mendatang.

 

info main bola Lawan Alaves, Ajang Barcelona 'Latihan' Kejar Liga Champions