info main bola – Jelang berakhirnya bursa transfer musim panas 2020, Inter Milan dikabarkan masih akan melakukan aktivitas jual beli pemain. Adapun dua nama yang saat ini sedang hangat dikaitkan dengan kubu Nerazzurri adalah Milan Skriniar dan N’Golo Kante.
Skriniar sejatinya adalah salah satu bek andal yang dimiliki oleh Inter. Sayangnya, sejak Antonio Conte datang untuk menukangi Nerazzurri pada musim panas 2019, Skriniar kesulitan untuk menampilkan performa terbaiknya.
Sebab, Conte menggunakan formasi 3-5-2 dan Skriniar kesulitan untuk beradaptasi dengan skema tiga bek. Maka dari itu, di bursa transfer musim panas ini, bek berkebangsaan Slovakia itu santer dikabarkan akan dilego.
Adapun klub yang disebut meminati jasa Skriniar adalah Tottenham Hotspur. Akan tetapi, Direktur Olahraga Inter, Piero Ausilio, menerangkan bahwa Nerazzurri tak akan melepas Skriniar di bursa transfer kali ini.
Pasalnya, Inter sudah melepas Diego Godin ke Cagliari. Dengan kata lain, melepas Skriniar akan membuat Inter harus bekerja untuk mencari bek tengah baru. Di sisi waktu bursa transfer yang tidak banyak ini, pihak Nerazzurri nampaknya mencoba menghindari risiko itu.
“Ada pertemuan dengan Tottenham untuk membahas ketertarikan mereka atas Milan Skriniar. Akan tetapi, kami memberi tahu mereka bahwa pemain tersebut tidak untuk dijual,” jelas Ausilio, seperti dilansir dari Sky Sports, Senin (28/9/2020).
“Hal itu telah kami konfirmasi kepada mereka dan saat ini kami tidak berencana untuk menjual Skriniar setelah kepergian Diego Godin,” lanjutnya.
Selain membahas Skriniar, Ausilio juga mengomentari soal rumor yang menyebut Inter meminati gelandang Chelsea, N’Golo Kante. Ausilio menjelaskan bahwa saat ini adalah hal yang tidak mungkin bagi Inter untuk merekrut gelandang berpaspor Prancis tersebut.
Penyebabnya adalah karena saat ini Kante merupakan pemain penting di Chelsea dan The Blues tak akan melepasnya. Selain itu, Inter juga sudah memiliki banyak stok gelandang berkualitas, seperti Arturo Vidal, Nicolo Barella, Stefano Sensi, Radja Nainggolan, hingga Christian Eriksen.
“Saya pikir dia telah bermain di setiap pertandingan untuk Chelsea dan jadi saya tidak yakin apakah dia akan tersedia pada bursa transfer. Dia starter di Chelsea,” ujar Ausilio.
“Kami tidak dalam pembicaraan untuknya (Kante). Hal ini juga karena Inter memiliki delapan gelandang yang semuanya penting. Kami akan terus maju bersama mereka,” imbuhnya.