Info Main Bola Hasil Pramusim Klub Liga Italia: AC Milan dan Inter Milan Tumbang, AS Roma Imbang

Info Main Bola Hasil Pramusim Klub Liga Italia: AC Milan dan Inter Milan Tumbang, AS Roma Imbang
Info Main Bola

Info Main Bola – AC Milan dan Inter Milan menelan kekalahan pada laga pramusim. Di sisi lain, AS Roma harus puas bermain imbang ketika berhadapan dengan Nice.

Milan menghadapi klub Hungaria, Zalaegerszegi TE, di ZTE Arena, Sabtu (23/7/2022) malam WIB. Bermain di kandang lawan, AC Milan tampil menekan sejak bola digulirkan.

I Rossoneri mencatatkan 65 persen penguasaan bola, berbanding 35 persen milik Zalaegerszegi. Kendati begitu, AC Milan justru tertinggal 0-3 dari Zalaegerszegi pada menit awal babak pertama.

Ketiga gol tim tuan rumah disarangkan Meshack Izuchukwu Ubochioma pada menit ke-2, Attila Mocsi menit ke-24, dan Matyas Tajti menit ke-27.

AC Milan baru bisa membalas pada paruh kedua lewat aksi Olivier Giroud pada menit ke-30 dan Rade Krunic menit ke-86. Sampai laga berakhir, tak ada gol tambahan yang tercipta, dan Milan menyerah 2-3.

Bagi AC Milan, ini adalah kekalahan perdana pada laga pramusim. Sebelumnya, I Rossoneri mampu menang 2-1 atas FC Koln pada 17 Juli lalu.

Inter Milan Keok

Pada hari yang sama, rival sekota AC Milan, Inter Milan juga menjalani pertandingan pramusim. Inter melawat ke markas Lens di Stade Bollaert-Delelis.

Bertindak sebagai tim tamu, I Nerazzurri mendapat perlawanan sengit dari Lens. Inter Milan mencatatkan 43 persen penguasaan bola, berbanding 57 persen milik Lens.

Inter juga melepaskan 10 tembakan yang tiga di antaranya mengarah ke gawang. Adapun Lens memperoleh empat peluang bagus dari 10 kesempatan.

Inter Milan akhirnya takluk dari Lens dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan Lens disarangkan Lois Openda pada menit ke-90.

AS Roma Bermain Imbang

Klub Serie A lainnya, AS Roma, juga gagal meraih kemenangan. Menghadapi Nice di Estadio Municipal de Albufeira, Minggu (24/7/2022) dini hari WIB, Roma harus puas meraih hasil imbang 1-1.

I Giallorossi tertinggal lebih dulu setelah Bilal Brahimi mencetak gol pada menit ke-41. AS Roma baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-54, setelah Mario Lemina melakukan gol bunuh diri.

Hasil Pertandingan:

Sabtu, 23 Juli 2022:

Zalaegerszegi TE 3 – 2 AC Milan

Gol: Meshack Izuchukwu Ubochioma 2′, Attila Mocsi 24′, Matyas Tajti 27′; Olivier Giroud 30′, Rade Krunic 86′

Lens 1 – 0 Inter Milan

Gol: Lois Openda 90′

Minggu, 24 Juli 2022:

AS Roma 1 – 1 Nice

Gol: Mario Lemina 54′; Bilal Brahimi 41′

Agen Poker Online
Agen Poker Online