Info Main Bola – Sergi Barjuan telah ditunjuk sebagai pelatih interim di Barcelona. Apa hal pertama yang ingin dia lakukan untuk Blaugrana?
Barcelona mendepak Koeman dari jabatan pelatih tim utama, Kamis (28/10/2021) dini hari WIB. Juru taktik asal Belanda itu dinilai gagal membawa Los Cules bersaing di papan atas Spanyol dan Eropa sejak menukangi tim pada Agustus 2020. agen bandar domino qq
Barcelona belum menunjuk pelatih tetap yang mengambil alih tugas Koeman. Pihak klub memilih Barjuan, yang sedang menukangi Barcelona B, untuk maju sebagai pelatih kepala sementara.
Meski pernah lama menjadi pemain Barcelona, Sergi Barjuan sadar betul tugasnya di ruang ganti tak akan mudah. Sejauh ini dia mau lebih dulu bikin para pemain tersenyum untuk menatap masa depan.
“Hal pertama adalah mendapatkan kembali wajah-wajah bahagia. Jika kami mendapatkan kembali para pemain dan memulihkan ide sepakbola menyerang, itu akan membantu kami,” kata Sergi Barjuan, yang dikutip dari Marca.
“Saya seorang pemenang dan saya suka pemain pemenang. Kami semua harus membalikkan situasi. Tergantung pada apa yang kami lihat, kami akan campur tangan pada tingkat yang lebih besar atau lebih kecil,” tegasnya.
Sergi Barjuan memberi sinyal untuk tidak membuang semua metode yang sudah dibawa Ronald Koeman. Namun, bakal ada penyesuaian taktik yang menurutnya tepat.
“Saya akan mencoba untuk mendorong metode yang menurut saya bisa efektif. Cara kami bermain tidak akan berubah, para pemainnya sama. Kami telah membahas beberapa konsep taktis,” pria 49 tahun itu menegaskan.
Barcelona besar kemungkinan bakal memilih Xavi Hernandez untuk menjadi pelatih tetap. Pihak Barca kabarnya sedang bernegosiasi dengan Al Sadd agar mau melepas Xavi.