info main bola Gara-gara Saga skriniar, Inter Milan Dikritik Sneijder: Tak Ada Manajemen yang Bagus

Auto Draft
info main bola Gara-gara Saga skriniar, Inter Milan Dikritik Sneijder: Tak Ada Manajemen yang Bagus

info main bola – Legenda Inter Milan Wesley Sneijder mengkritik manajemen Nerrazzurri terkait saga transfer Milan Skriniar.

Bek asal Slovakia tersebut merupakan pilar penting Inter. Ia selalu jadi andalan Nerrazurri di lini belakang.

Namun musim depan mereka tampaknya tak akan bisa memakai jasanya lagi. Sebab kontraknya di Inter berakhir di pengujung musim ini.

Skriniar sendiri sudah menegaskan dirinya tak akan meneken kontrak baru di Inter. Bek 27 tahun ini pun sudah dikaitkan dengan beberapa klub, seperti PSG.

 

Kritkan Sneijder Pada Inter

Saga Milan Skriniar ini membuat Wesley Sneijder angkat bicara. Ia melontarkan kritikan pada manajemen Inter Milan.

Ia mengatakan saga Skriniar ini merupakan imbas dari ambyarnya manajemen Inter dalam mengurus para pemainnya. “Ketika tidak ada manajemen yang bagus, sulit untuk mengontrol semuanya,” ketusnya seperti dilansir Football Italia.

“Di lapangan itu mudah, di luar lapangan itu sulit, tapi itu yang paling penting. Tidak mungkin bagi pemain untuk mengatakan ingin pergi, terutama saat ini,” sambungnya.

“Anda harus mengelola situasi ini dan mengendalikannya,” tegas Sneijder.

 

Perginya Skriniar tak Jadi Masalah

Milan Skriniar memang pemain bagus. Namun Wesley Sneijder mengatakan kepergian sang bek tak akan jadi masalah bagi Inter Milan.

Pasalnya Inter masih punya pemain bagus lainnya di skuadnya. Namun demikian ia memperingatkan manajemen Nerrazurri agar bisa

“Inter memiliki tim yang sangat bagus. Jadi ini tidak akan menjadi masalah, tapi akan ada masalah lain,” cetus Sneijder.

“Harus ada satu orang sekarang yang mengatakan: ‘Cukup, mari berpikir tentang bermain sepak bola yang bagus dan menang’. Tidak lebih,” tegasnya.

 

Kata Agen Skriniar

Agen Milan Skriniar, Roberto Sistici, sebelumnya sempat angkat bicara soal masa depan kliennya di Inter Milan. Ia menegaskan kliennya tak akan tekan kontrak baru di Inter.

Apalagi sudah ada klub lain yang menghubunginya untuk mendapat tanda tangan kliennya. Di antaranya adalah PSG.

“Ya, begitu juga dengan klub-klub non-Italia lainnya,” jawab Sistici ketika ditanya oleh Telenord apakah ia sekarang sedang menggelar negoisasi dengan PSG.

 

Jadwal Inter Milan Berikutnya

Pertandingan: Cremonese vs Inter Milan

Stadion: Giovanni Zini

Hari: Minggu, 29 Januari 2023

Kickoff: 00.00 WIB