infomainbola – Info Main Bola Elkan Baggott Main Penuh, Bristol Rovers Atasi Leyton Orient 1-0
LEYTON – Elkan Baggott tampil sebagai starter saat Bristol Rovers menghadapi Leyton Orient dalam lanjutan pekan ke-36 Liga 3 Inggris 2023-2024. Elkan yang bermain penuh berhasil membawa timnya meraih kemenangan dalam pertandingan tersebut.
Kedua tim saling berhadapan di Brisbane Road, Leyton, Inggris pada Sabtu (2/3/2024) malam WIB. Gol tunggal untuk kemenangan Bristol Rovers dicatatkan oleh Chris Martin (30’).
Jalannya Pertandingan
Leyton Orient mengawali pertandingan dengan serangan masif ke pertahanan Bristol Rovers. Namun, Elkan Baggott dan kolega mampu mengantisipasi sejumlah serangan itu dengan baik.
Sekadar diketahui, ini merupakan penampilan ketujuh Elkan sebagai pemain Bristol Rovers. Walau berstatus sebagai pemain pinjaman, Elkan sering dipercaya sebagai starter dan sudah mencatatkan satu assist.
Terlepas dari itu, Bristol Rovers yang mengandalkan serangan balik cepat akhirnya mampu mencuri keunggulan. Adalah Chris Martin (30’) yang mampu memanfaatkan umpan matang dari Antony Evans.
Pada akhirnya, Elkan Baggott dan kolega mampu menjaga gawangnya dari kebobolan hingga babak pertama selesai. Memasuki babak kedua, Bristol Rovers bermain lebih berani untuk menyerang pertahanan Leyton Orient.
Tim tuan rumah beberapa kali tampak kelabakan menerima serangan Bristol Rovers. Namun, tidak ada gol tambahan hingga memasuki menit ke-70. Pada menit ke-83, Bristol Rovers harus kehilangan James Wilson.
Dia mendapatkan kartu merah langsung. Hal ini menyebabkan Elkan Baggott menjadi bek tengah satu-satunya Bristol Rovers di sisa pertandingan. Meski demikian, Elkan mampu membantu lini pertahanan tetap solid.
Pada akhirnya, tidak ada gol tambahan tercipta hingga pertandingan selesai. Bristol Rovers sukses menundukkan Leyton Orient dengan skor tipis 1-0 di pekan ke-36 Liga 3 Inggris 2023-2024.
Susunan Pemain Leyton Orient vs Bristol Rovers:
Leyton Orient (4-2-3-1): Sol Brynn (GK), Ethan Galbraith, Omar Beckles, Brandon Cooper, Thomas James, Jordan Brown, Idris El Mizouni, Shaq Forde, George Moncur, Ollie O’Neill, Ruel Sotiriou.
Pelatih: Richie Wellens
Bristol Rovers (4-4-2): Jed Ward (GK), Jack Hunt, James Wilson, Elkan Baggott, Lewis Gordon, Luke Thomas, Kamil Conteh, Antony Evans, Scott Sinclair, Jevani Brown, Chris Martin.
Pelatih: Matt Taylor