info main bola Eks Benteng Andalan Madura United Bergabung dengan PSS Sleman

info main bola Eks Benteng Andalan Madura United Bergabung dengan PSS Sleman
info main bola Eks Benteng Andalan Madura United Bergabung dengan PSS Sleman

 

info main bola Eks Benteng Andalan Madura United Bergabung dengan PSS Sleman

Spekulasi soal ke mana Cleberson Martins de Souza akan melabuhkan kariernya selepas dari Madura United akhirnya terjawab sudah. Pemain belakang asal Brasil ini dipastikan bakal memperkuat PSS Sleman pada Liga 1 musim 2024/2025.

Kepastian bergabungnya Cleberson dengan Madura United ini dipastikan sendiri oleh pemain yang bersangkutan. Ia menyebut bahwa keputusannya merapat ke Super Elja, julukan PSS Sleman, sangat tepat.

“Bergabung di PSS Sleman tentu saja menjadi kesempatan bagus bagi saya untuk memberikan penampilan terbaik,” ucap Cleberson, dilansir dari laman PT Liga Indonesia Baru.

“Mudah-mudahan, dengan pengalaman saya bermain di beberapa klub, termasuk Madura United, bisa mengangkat prestasi PSS menjadi lebih baik dari musim sebelumnya,” sambungnya.

Menurut Cleberson, ada sejumlah alasan di balik keputusannya bergabung dengan PSS Sleman. Salah satunya adalah tawaran yang disodorkan oleh manajemen PSS Sleman.

“Hal paling penting adalah manajemen PSS Sleman menawarkan kerja sama yang bagus untuk kompetisi musim 2024/2025 kepada saya,” tutur Cleberson.

Karena Sosok Fachruddin

Bagusnya tawaran manajemen PSS Sleman bukan jadi satu-satunya alasan di balik bulatnya keputusan Cleberson gabung dengan klub tersebut. Menurutnya, keputusannya ini juga tak lepas dari keberadaan mantan rekannya di Madura United, Fachruddin Aryanto, yang sudah bergabung lebih dulu dengan Super Elja.

“Saya sudah menjadi partner kerja Fachruddin selama dua musim di Madura United. Hal itu sangat memudahkan saya beradaptasi, bekerja sama membangun kekuatan lini belakang PSS Sleman,” kata Cleberson,

“Harapannya, keberadaan saya di PSS bisa berkontribusi banyak untuk meraih target manajemen secara menyeluruh bersama-sama dengan satu tim,” sambung pemain berusia 31 tahun tersebut.

Terpukau Suporter PSS Sleman

Selain itu, menurut Cleberson, ia juga terpukau dengan suporter PSS Sleman. Ia melihat PSS Sleman memiliki basis suporter yang sangat masif.

“PSS juga memiliki basis dukungan yang besar dan tinggi dari suporter kepada tim kebanggaannya,” kata Cleberson.

“Saya terus bekerja keras untuk mencapai semua tujuan klub. PSS memiliki basis penggemar yang luar biasa. Semoga, pada kompetisi musim ini kami bisa memberikan banyak kegembiraan kepada mereka” tegasnya.