info main bola – Kendati bermain pada lima laga awal Villarreal musim ini di ajang LaLiga, semua penampilan Takefusa Kubo hanya didapatkan sebagai pemain pengganti menit akhir yang tidak memuaskan klub pemiliknya dengan total permainan hanya 54 menit!
Pemain Jepang ini telah menjadi salah satu talenta yang paling menarik di sepak bola Eropa, menimba ilmu di akademi muda Barcelona, berlabuh ke Real Madrid, sebelum mendarat ke The Yellow Submarine dengan status pinjaman. Menurut laporan dari transfermarkt, pemain 19 tahun itu menyelesaikan kepindahan ke Estadio de la Ceramica dengan bayaran pinjaman senilai 43 Milyar rupiah, namun masa pinjaman itu bisa saja diakhiri secara sepihak lebih cepat.
Sejauh ini, Unai Emery hanya memberikan kesempatan bermain selama 54 menit dari kemungkinan 450 menit waktu bermain dalam lima pertandingan awal LaLiga, dan ini membuat Real Madrid kesal. Penyerang Jepang selalu dimainkan pada lima laga awal Villarreal di musim ini di Liga Spanyol, tapi semua hanya sebagai pengganti tidak penting, termasuk hanya tampil lima menit pada laga teranyar laga imbang tanpa gol melawan Atletico Madrid.
Padahal pemain baru lain telah mendapatkan kesempatan bermain yang sangat banyak, seperti Dani Parejo (450) yang memainkan setiap menit permainan untuk klub jersey kuning itu, dengan pemain lainnya juga bermain lebih banyak daripada Takefusa Kubo seperti Pervis Estupinan (289), Francis Coquelin (180), dan Alfonso Pedraza (148) yang kembali dari masa pinjaman.
Pihak ibukota Spanyol pun dilaporkan terkejut dan tidak senang melihat perkembangan salah satu pemain paling berbakat mereka melambat, dan kini mempertimbangkan untuk mengakhiri masa peminjamannya di Estadio de la Ceramica lebih cepat.
Real Madrid sudah pernah melakukan langkah serupa di masa lalu, ketika menarik Andriy Lunin dari Real Valladolid karena kiper muda mereka tidak mendapatkan kesempatan bermain yang layak, dan akhirnya menariknya dan membiarkannya pergi ke Oviedo. Hal yang sama terjadi dengan pemain muda Jorge De Frutos yang pergi ke Rayo Vallecano dari Real Valladolid (kini bermain di Levante) serta Jesus Vallejo, yang kini dipinjamkan ke Granada usai jarang dimainkan Nuno Espirito Santo di Wolves.