Info main bola – Arsenal mendapatkan kabar baik seputar gelandang seniornya, Granit Xhaka. AS Roma yang disebut-sebut sebagai peminat berat belum tertarik merekrutnya di bursa transfer musim dingin ini.
Disebut kabar baik karena Arsenal saat ini kekurangan pemain di sektor tengah. Seperti yang diketahui, Ainsley Maitland-Niles telah cabut dan Mohamed Elneny sibuk memperkuat Timnas Mesir di Piala Afrika.
Manajemen klub sudah berupaya mendatangkan gelandang baru di bursa transfer musim dingin ini. Dua nama yang santer diberitakan bergabung adalah Bruno Guimaraes dan Arthur Melo. Sayangnya, keduanya gagal didapatkan.
Bruno Guimaraes memilih Newcastle United sebagai klub barunya. Sementara dalam kasus Arthur Melo, Edu selaku direktur teknik sudah mencapai kesepakatan dengan Juventus tapi petinggi Arsenal memblokade kepindahannya.
Granit Xhaka Bertahan
Kalau sampai kehilangan lagi, Arsenal harus mengarungi sisa musim 2021/22 dengan tiga gelandang. Kalau salah satunya mengalami cedera, the Gunners tidak punya stok lagi untuk dijadikan sebagai pelapis.
Itulah sebabnya mereka tidak boleh sampai kehilangan Xhaka yang dibidik pelatih AS Roma, Jose Mourinho, sejak tahun lalu. Kabar baiknya, klub berjuluk Giallorossi tersebut tidak tertarik merekrut sang pemain di bursa transfer musim dingin ini.
“Granit Xhaka takkan meninggalkan Arsenal pada hari-hari terakhir bursa transfer meskin rumor datang dari Italia,” tulis jurnalis kenamaan sekaligus pakar transfer, Fabrizio Romano, lewat media sosial Twitter.
“Mourinho adalah penggemar berat dan menginginkannya pada musim panas lalu – tapi tidak ada perbincangan sejauh ini,” pungkasnya.
Lini Depan Juga Mengkhawatirkan
Selain di tengah, lini serang juga sedang menjadi masalah buat Arsenal saat ini. Mereka membutuhkan pengganti Pierre-Emerick Aubameyang yang dibekukan dari skuat inti lantaran melakukan tindakan indisipliner bulan Desember 2021 lalu.
Arsenal telah dipastikan gigit jari dalam perburuan Dusan Vlahovic yang memutuskan bergabung dengan Juventus. Dan sejauh ini, rumor transfer yang mengaitkan mereka dengan penyerang masih adem ayem.
Tidak ada perkembangan berarti soal kontrak baru dua striker miliknya, Alexandre Lacazette dan Eddie Nketiah. Kalau situasi berlanjut, keduanya bakal meninggalkan Emirates Stadium begitu musim 2021/22 berakhir.
The Gunners juga sempat dikabarkan tertarik dengan Adama Traore. Sayang harapan mereka pupus karena pria berdarah Spanyol tersebut memilih pindah ke klub lamanya, Barcelona.
(Fabrizio Romano/Twitter)