Info Main Bola 5 Pelajaran dari Kemenangan Telak Lazio atas AC Milan: Ada Apa dengan Rossoneri?

Auto Draft
Info Main Bola 5 Pelajaran dari Kemenangan Telak Lazio atas AC Milan: Ada Apa dengan Rossoneri?

infomainbola – Info Main Bola 5 Pelajaran dari Kemenangan Telak Lazio atas AC Milan: Ada Apa dengan Rossoneri?

Lazio secara luar biasa sukses membungkam AC Milan dengan skor telak 4-0 dalam laga Serie A 2022/2023 giornata 19 yang digelar di Olimpico, Rabu (25/1/2023) dini hari WIB.

 

Empat gol kemenangan Lazio atas Milan masing-masing diciptakan oleh Sergej Milinkovic-Savic dan Mattia Zaccagni di babak pertama serta Luis Alberto dan Felipe Anderson di babak kedua.

 

Berkat hasil ini, Lazio berhak naik ke peringkat tiga klasemen dengan poin 37. Sementara itu, Milan masih tertahan di peringkat dua dengan poin 38.

 

Sejumlah pelajaran bisa diambil dari laga ini. Berikut ulasan selengkapnya.

 

Efektivitas Lazio

Lazio tampil begitu efektif pada laga ini. Dari sisi statistik, penampilan kedua tim sebenarnya bisa dibilang cukup seimbang.

 

Lazio dan Milan sama-sama melepas 10 tembakan, Lazio lima tembakan tepat sasaran, sedangkan Milan tiga. Penguasaan bola kedua tim pun sama besar 50 persen.

 

Meski demikian, Lazio benar-benar mampu memanfaatkan peluang mereka dengan sebaik-baiknya. Hasilnya, empat gol bersarang di gawang Milan.

 

Mattia Zaccagni Luar Biasa

Zaccagni tampil luar biasa pada laga ini. Pemain 27 tahun itu tak cuma mencetak satu gol, tetapi juga menyumbang satu assist untuk gol pembuka Milinkovic-Savic.

 

Zaccagni benar-benar membuat lini belakang Milan kewalahan. Ia dua kali melakukan dribble sukses, mengirim dua operan kunci, 12 kali memenangi duel, dan menciptakan satu peluang emas.

 

Zaccagni pun semakin menegaskan prestasi apiknya di sepanjang musim ini. Ia kini tercatat sudah mencetak delapan gol dan empat assist di Serie A musim ini.

 

Tren Negatif AC Milan

Kekalahan dari Laga membuat Milan semakin memperburun tren negatif mereka. Rossoneri kini tercatat tak pernah menang dalam lima laga terakhir di semua kompetisi.

 

Dari lima laga tersebut, tiga laga di antaranya berakhir dengan kekalahan. Milan juga sudah tersingkir dari Coppa Italia dan kalah di partai Supercoppa Italiana.

 

Harapan juara Milan kini tinggal tersisa di pentas Serie A dan Liga Champions. Namun, itu juga tak bakal mudah. Di Serie A mereka harus mengejar ketinggalan 12 poin dari Napoli, sedangkan di Liga Champions Milan akan bertemu Tottenham.

 

Apa Apa dengan AC Milan?

Hasil buruk ini membuat Milan dan pelatih Stefano Pioli semakin disorot. Apakah yang membuat performa Milan merosot sangat drastis semenjak kembali dari jeda Piala Dunia 2022?

 

Salah satu faktor yang bisa menjadi sorotan adalah badai cedera. Milan kini ditinggal oleh sejumlah pilar merea, mulai dari Mike Maignan, Alessandro Florenzi, hingga Zlatan Ibrahimovic.

 

Melawan Lazio, Milan juga tak bisa memainkan Theo Hernandez yang ikut-ikutan cedera. Situasi ini jelas sangat mengkhawatirkan bagi Pioli.

 

Persaingan Papan Atas

Kekalahan dari Lazio membuat Milan masih tertinggal 12 poin dari Napoli yang semakin kokoh bertengger di puncak klasemen.

 

Kompetisi memang masih berlangsung setengah jalan. Artinya, masih sangat banyak kesempatan bagi Milan untuk bisa menyalip Napoli.

 

Meski demikian, satu hal yang kini harus menjadi fokus Milan adalah mengamankan posisi di zona empat besar.

 

Pasalnya, Lazio kini juga mulai merangsek ke peringkat tiga, hanya selisih satu angka dari Milan. Poin Lazio sama dengan milik dua tim lainnya, Inter Milan dan AS Roma.