INFOMAINBOLA – AS Roma dikabarkan membuka peluang melepas Edin Dzeko. Itu dikarenakan gaji Dzeko yang terbilang tinggi.
Dzeko jadi salah satu pemain dengan gaji tertinggi di Roma. Striker Bosnia & Herzegovina itu 7,5 juta euro (Rp 126 miliar) per tahun.
Menurut Corriere dello Sport, jumlah tersebut kini jadi masalah buat Roma. Pilihan buat Dzeko pun cuma dua: mau dipotong gaji atau dilepas.
Namun kabar itu dibantah oleh Roma. Klub asal ibu kota Italia itu menyebut kalau masa depan Dzeko masih di Roma.
“AS Roma sangat puas dengan bagaimana Edin memainkan peran sebagai kapten, apalagi di masa-masa sulit seperti ini,” demikian pernyataan Roma kepada ANSA seperti dilansir Football Italia.
“Tidak ada strategi untuk mengubah masa depannya, yang ada di Roma, atau klub berpikir soal meninjau kembali kesepakatan dengan pemain.”
“Berita soal pembaruan kontrak lainnya, diterbitkan oleh beberapa kantor berita, sepenuhnya tanpa dasar.”
Dzeko masih terikat kontrak dengan Roma sampai 2022. Musim ini, striker 34 tahun itu sudah mencetak 15 gol dan sembilan assist dalam 32 penampilan untuk Roma.