Bruno Fernandes Ungkap Alasan di Balik Teknik Eksekusi Penaltinya

INFOMAINBOLA – Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, mencuri perhatian kala mengeksekusi penalti di laga kontra Watford, Minggu 23 Februari 2020 malam WIB. Sebab, pemain berkebangsaan Portugal itu memiliki ancang-ancang penalti yang sama dengan gelandang Chelsea, Jorginho.

Hadiah penalti pada menit 42 itu diberikan wasit Martin Atkinson usai Bruno Fernandes dijatuhkan di kotak terlarang oleh Ben Foster. Pemain berusia 25 tahun itu memustukan untuk menjadi eksekutor meski masih ada Anthony Martial di lapangan yang juga terbiasa mengambil penalti.

Sekilas, ancang-ancang Bruno Fernandes biasa saja. Namun, ketika hendak menendang bola, ia sedikit melompat dan langsung menendang bola ke pojok kiri bawah untuk mengecoh Ben Foster. Eks gelandang Sporting Lisbon tersebut mengaku memang memiliki gaya eksekusi penalti seperti itu.

“Itu memang cara saya menenendang penalti, cara yang membuat saya merasa percaya diri. Saya tidak hanya menendang dengan cara itu, tetapi saat itu saya merasa cara tersebut adalah yang paling tepat,” ungkap Bruno Fernandes usai laga, sebagaimana dikutip dari Manchester Evening News, Senin (24/2/2020).

“Saya merasa beruntung untuk mencetak gol dan memenangkan pertandingan. Kami mengerahkan kemampuan terbaik dan pantas untuk menang. Saya hanya ingin membantu tim,” sambung lelaki kelahiran Maia tersebut.

Itu menjadi gol pertama Bruno Fernandes buat Man United sejak hengkang pada Januari 2020. Ia kembali dinobatkan sebagai pemain terbaik pada pertandingan pekan 27 Liga Inggris 2019-2020 tersebut setelah mampu mencatatkan satu gol plus satu assist untuk gol Mason Greenwood.