InfoMainBola – Moises Caicedo dikabarkan telah sepakat untuk bergabung dengan Chelsea. Perekrutan gelandang bertahan Brighton and Hove Abion itu berpotensi memecahkan rekor transfer Liga Inggris.
Moises Caicedo memang menjadi rebutan klub-klub Liga Inggris pada bursa transfer musim panas ini. Dua klub terdepan yang ingin mengamankan tanda tangan pemain berpaspor Ekuador itu adalah Liverpool dan Chelsea.
The Reds -julukan Liverpool- sempat mendapatkan kesepakatan dengan Brighton dengan mahar 110 juta poundsterling (Rp2,1 triliun). Namun Moises Caicedo menolak untuk bergabung dengan pasukan Jurgen Klopp.
Pemain berusia 21 tahun itu sebelumnya memang mengisyaratkan minat untuk bergabung dengan Chelsea. Ketika The Blues -julukan Chelsea- mengajukan penawaran tinggi, Caicedo akhirnya sudah membuat keputusan.
Menurut laporan Goal International, Senin (14/8/2023), kesepakatan sudah terjadi antara Brighton, Chelsea, dan Moises Caicedo. Kabarnya, proses perpindahan pemain ini akan rekor transfer Liga Inggris.
“Kesepakatan yang disetujui dan pemeriksaan medis untuk hari Senin. Caicedo akan menandatangani dengan bayaran 115 juta poundsterling (Rp2,2 triliun) yang mengejutkan,” tulis laporan Goal International, dikutip pada Senin (14/8/2023).
Selain nominal transfer fantastis, Moises Caicedo juga akan mendapatkan kontrak panjang selama delapan tahun hingga 2031, plus opsi perpanjangan hingga 2032. Ini merupakan transfer pemain paling menguntungkan untuk The Seagulls -julukan Brighton & Hove Albion.
Pasalnya, Brighton dikabarkan hanya mengeluarkan kocek sekitar 4 juta poundsterling (Rp77 miliar) untuk mendapatkan Caicedo. Kini, mereka mendapatkan keuntungan berkali-kali lipat setelah menjual gelandang bertahan itu.