Infomainbola Anggota Kerajaan Qatar Bersuara, Kylian Mbappe Resmi Gabung Real Madrid?

Infomainbola – ANGGOTA kerajaan Qatar yang juga saudara pemilik Paris Saint-Germain (PSG), Khalifah Bin Hamad Al-Thani, memberi pandangan soal masa depan Kylian Mbappe. Ia menilai ada baiknya PSG melepas Kylian Mbappe pada bursa transfer musim panas 2021 ketimbang kehilangan secara gratis pada musim panas 2022.

“Pandangan saya tentang Mbappe. Saya lebih suka menjual Kylian Mbappe sekarang dengan harga setidaknya 150 juta euro. Lebih baik sekarang daripada kehilangannya secara gratis pada musim panas 2022,” tulis Khalifah Bin Hamad Al-Thani mengutip dari Twitter-nya, Khalifah Bin Hamad Al-Thani.

Lantas, siapa sosok Khalifah Bin Hamad Al-Thani sebenarnya? Bagi yang belum tahu, Khalifah Bin Hamad Al-Thani adalah adik dari Emir Qatar, Tamim bin Hamad Al Thani. Tamim bin Hamad Al Thani merupakan pemilik Oryx Qatar Sports Investments, konsorsium yang membeli PSG pada 2011.

Saat ini, Tamim bin Hamad Al Thani memberikan kepercayaan kepada Nasser Al-Khelaifi untuk mengelola PSG. Karena itulah, Khalifah Bin Hamad Al-Thani paham betul seluk beluk PSG.

Dini hari tadi, media-media Eropa termasuk jurnalis Italia Fabrizio Romano, mengabarkan bahwa Real Madrid memberi penawaran resmi pertama untuk mendapatkan Kylian Mbappe dari PSG. Tawaran pertama Real Madrid berada di angka 160 juta euro atau sekira 2,7 triliun.

Menurut Fabrizio Romano, sejauh ini PSG belum merespons tawaran Real Madrid. Namun, kabar lain disampaikan jurnalis olahraga Italia lainnya, Gianluca Di Marzio. Tawaran pertama Real Madrid untuk Kylian Mbappe ditolak PSG.

“PSG menolak tawaran pertama Real Madrid untuk Kylian Mbappe (160 juta euro). Real Madrid akan memberi penawaran baru minggu ini,” kata Di Marzio mengutip dari Twitter @MadridXtra

Akan tetapi, kabar dari Di Marzio dilihat lebih valid. Terbukti Khalifah Bin Hamad Al-Thani mengatakan Real Madrid bakal memberikan penawaran kedua atau terakhir untuk mendapatkan Kylian Mbappe pada Jumat 27 Agustus 2021.

“Jumat.. Mereka (Madrid) akan memberikan penawaran lain. Mari kita lihat yang terjadi, kesempatan terakhir,” lanjut Khalifah Bin Hamad Al-Thani.

Melihat sederet kabar di atas, Kylian Mbappe besar kemungkinan hengkang ke Real Madrid. Sebagai pengganti kepergian Kylian Mbappe, PSG kabarnya sudah mendekati megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.