Infomainbola.com Termasuk Wonderkid Real Madrid, Inilah 5 Pemain Paling Bersinar di Matchday 1 Olimpiade 2020

Infomainbola – Gelaran Olimpiade Tokyo 2020 sudah mulai dimulai. Di cabang olahraga sepakbola putra, sejumlah kejutan tersaji di matchday pertama Olimpiade 2020 ini.

Sejumlah tim yang diunggulkan dan diprediksi bisa menang dengan mudah, justru menelan kekalahan. Salah satunya adalah Prancis yang dipaksa menyerah oleh Meksiko dengan skor 4-1.

Di pertandingan lagi, Argentina harus menelan kekalahan perdana pada pertandingan pertama mereka melawan Australia dengan skor 2-0 tanpa balas. Disisi lain, padabig match yang memperlihatkan Brasil vs Jerman berakhir dengan keunggulan Tim Samba dengan skor telak 4-2.

Ada juga Spanyol, salah satu tim yang datang dengan pemain-pemain terbaik malah gagal meraih kemenangan. Mereka ditahan imbang oleh Mesir dengan skor 0-0, di mana The Pharaoh tidak diperkuat pemain terbaik mereka, Mohamed Salah.

Dari total delapan pertandingan yang tersaji di matchday pertama ini, ada beberapa pemain yang tampil menonjol jika dibandingkan pemain-pemain lainnya. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya.

Alexis Vega

Keberhasilan Meksiko menaklukan Prancis dengan skor 4-1 tidak terlepas dari peran penting Alexis. Pemain 23 tahun itu menjadi aktor utama dalam kemenangan El Tri atas Les Bleus di Tokyo Stadium.

Sempat mengalami cedera engkel pada November 2020 lalu, pemain berusia 23 tahun tersebut membuktikan kelasnya dengan menyumbangkan gol pertamanya bagi Meksiko. Bermain selama 83 menit, ia menjadi ancaman nyata bagi lini pertahanan Prancis dengan kecepatan dan umpan-umpannya yang akurat.

Kontribusi terbesarnya di laga ini adalah mencetak gol pertama Meksiko saat pertandingan babak kedua baru berjalan dua menit. Gol itu mengubah jalannya pertandingan, karena Meksiko kemudian tampil lebih lepas dan agresif sehingga mampu membekuk Les Blues dengan skor 4-1.

Florian Muller

Meskipun Jerman takluk 4-2 atas Brasil, Florian Muller bisa dikatakan salah satu pemain terbaik di matchday pertama Olimpiade 2020. Tanpa kehadirannya, Jerman mungkin bisa kalah lebih besar dari Selecao.

Meski gawangnya bobol tiga kali kurang dari setengah jam babak pertama, namun kiper Stuttgart ini tampil dengan cemerlang. Keberhasilannya menggagalkan penalti Matheus Cunha di akhir babak pertama menjadi awal dari momentum kebangkitan Jerman terutama di babak kedua.

Secara total, ia membuat delapan penyelamatan sepanjang 90 menit pertandingan, dan menjadikannya kiper dengan penyelamatan terbanyak di matchday pertama Olimpiade 2020.

Takefusa Kubo

Pemain yang digadang – gadang akan menjadi pesaing Brahim Diaz dan Rodrygo sebagai superstar Real Madrid suatu saat nanti, menjadi pemain kunci kemenangan Jepang saat berhadapan dengan Afrika Selatan.

Penyerang sayap yang masih berusia 20 tahun ini bermain sangat baik dan meyelesatkan beberapa tendangan yang mengancam gawang Afrika Selatan di babak pertama. Di babak kedua ia nyaris mencetak gol pertamanya di menit 50 namun sayang sepakannya masih melebar pada tiang gawang.

Kubo akhirnya menjadi pahlawan kemenangan The Samurai Blue berkat golnya di menit 70. Gol ini cukup memastikan Jepang meraih tiga poin di pertandingan pertama mereka pada Olimpiade kali ini.

Franck Kessie

Pemain berikutnya yang bersinar di matchday pertama Olimpiade 2020 adalah Franck Kessie. Gelandang berusia 24 tahun ini menjadi aktor yang krusial di balik kemenangan Pantai Gading atas Arab Saudi.

Dalam pertandingannya ini ia memperlihatkan kelasnya sebagai salah satu gelandang yang patut disegani Brasil serta Jerman. Pasalnya beberapa operan dan umpan mematikan serta kemahirannya dalam bertahan dan menyerang menjadi pekerjaan berat bagi Brasil Maupun Jerman.

Dipercaya sebagai kapten tim, ia juga mampu membangkitkan mental rekan-rekannya saat Arab Saudi mencetak gol penyama kedudukan di babak pertama. Ia kemudian menjadi penentu kemenangan Pantai Gading setelah tembakannya sukses mengoyak gawang milik Mohammed Al-Rubaie di pertengahan babak kedua.

Richarlison

Nama terakhir sekaligus pemain yang paling bersinar di matchday pertama Olimpiade 2020 tidak lain dan tidak bukan adalah penyerang Timnas Brasil, Richarlison.

Dipasang sebagai tandem Matheus Cunha, Richarlison tampil ganas sejak awal laga. Ia jeli melihat ruang di antara lini pertahanan Jerman sehingga ia sukses membawa Selecao unggul saat laga masih berjalan tujuh menit.

Tidak puas dengan satu gol, Richarlison menambah pundi-pundi golnya di menit 22 dan menit 30. Ia berhasil menjadi pencetak hattrick pertama serta tercepat pada Olimpiade Tokyo 2020.