Rashford Ungkap Alasan Kekalahan Man United dari Man City

Infomainbola – Striker Manchester United, Marcus Rashford, mengungkapkan alasan kegagalan timnya meraih kemenangan di leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2019-2020. Menurutnya, sang lawan melakukan strategi berbeda dari pertemuan terakhir yang dijalani.

Pada laga kali ini, Man United gagal meraih kemenangan setelah takluk 1-3 dari Man City di Old Trafford, Rabu (8/1/2020) dini hari WIB. Hasil ini terbilang cukup merugikan karena mereka menjalan laga penting untuk memperebutkan tiket ke final.

Hasil ini seperti menjadi pembalasan dendam dari Man City yang kalah di Derby Manchester sebelumnya di Stadion Etihad pada Desember 2019. Pertandingan yang dimainkan di kompetisi Liga Inggris 2019-2020, Man United menang dengan skor 2-1

Rashford pun mengungkapkan alasan mengapa Man United tak bisa mengulang kemenangan di pertemuan terakhir. Ia mengatakan skuad asuhan Josep Guardiola itu banyak melakukan perubahan dan Man United belum bisa mengatasinya.

“Mereka berubah sedikit dari terakhir kali kami bermain melawan mereka. Mungkin kami harus beradaptasi sedikit lebih di lapangan sebagai pemain dan mencoba mengendalikan permainan. Ini sulit melawan mereka, tetapi kami harus berharap lebih dari diri kami sendiri,” ungkap Rashford, mengutip dari laman resmi Man United, Rabu (8/1/2020).

“Sangat mengecewakan untuk kalah. Babak pertama tidak cukup baik. Babak kedua sedikit lebih baik dan sedikit lebih seperti diri kami sendiri. Tapi hari ini kami tidak cukup baik untuk memenangkan permainan,” pungkasnya.