info main bola Cristiano Ronaldo Pesepakbola Pertama yang Tembus 40 Gol di La Liga Spanyol

info main bola Cristiano Ronaldo Pesepakbola Pertama yang Tembus 40 Gol di La Liga Spanyol
info main bola Cristiano Ronaldo Pesepakbola Pertama yang Tembus 40 Gol di La Liga Spanyol

info main bola – CRISTIANO Ronaldo menjalani momen yang luar biasa selama sembilan tahun (2009-2018) membela Real Madrid. Dalam kurun waktu tersebut, Ronaldo total meraih 14 trofi bagi publik Santiago Bernabeu, plus memenangkan empat gelar Ballon dOr.

Selain itu, ada satu pencapaian atau milestone yang dicetak Ronaldo ketika membela Los Blancos –julukan Madrid. Ronaldo tercatat sebagai pesepakbola pertama yang menembus barier 40 gol di satu musim kompetisi La Liga Spanyol.
Momen itu tercipta di musim kedua Ronaldo membela Madrid pada 2010-2011. Saat itu, Ronaldo mengemas 40 gol hanya dari 34 pertandingan. Jika dirata-rata, pesepakbola berpaspor Portugal itu mencetak 1,17 gol per pertandingan!

Pencapaian Ronaldo kala itu layak diapresiasi. Sebab, nama-nama besar yang pernah merumput di Spanyol tak ada yang bisa menyamai ketajaman ayah empat anak tersebut. Seorang Telmo Zarra yang tercatat enam kali meraih status top skor La Liga Spanyol saja, koleksi terbanyaknya adalah 38 bola, tepatnya pada 1950-1951.

Nama-nama besar seperti Alfredo Di Stefano, Ferenc Puskas, hingga Hugo Sanchez hanya mampu menembus barier 30 gol. Bagaimana dengan Romario Faria yang di sepanjang karier sepakbolanya mengaku mencetak lebih dari 1.000 gol? Pencapaian terbaik penyerang yang membawa Brasil juara Piala Dunia 1994 itu hanya 30 gol bersama Barcelona di La Liga Spanyol 1993-1994.

Legenda Brasil lain, Ronaldo Luis Nazario, juga masih kalah dibandingkan sang junior. Pencapaian terbaik Ronaldo selama berkompetisi di Liga Spanyol adalah mencetak 34 gol di La Liga Spanyol 1996-1997.

Akan tetapi, setelah rekor di atas pecah, rival abadi Ronaldo yakni Lionel Messi langsung menggila. Semusim berselang atau pada La Liga Spanyol 2011-2012, La Pulga –julukan Messi– mencetak 50 gol! Karena itu, Messi tercatat sebagai pencetak gol terbanyak dalam satu musim kompetisi La Liga Spanyol.